Pulau Sangalaki merupakan spot terakhir dihari kedua kami putar - putar di Kepulauan Derawan. Sebelum ke pulau ini, kami diajak ke spot Manta, tetapi karena arus yang deras, maka kami memutuskan untuk tidak turun seperti teman - teman yang lain.
spot Manta |
Terumbu karang di spot Sangalaki ini lebih kecil - kecil dibanding Pulau Derawan, ikan - ikannya lebih banyak. Dan kamipun menghindari daerah yang dangkal karena takut akan mematahkan terumbu karang seperti di spot Kakaban sebelumnya.
Terumbu karang di spot Sangalaki |
Leta lebih berani lagi disini, lebih sering melarikan diri dari papinya.
Setelah selesai snorkeling, kami mengunjungi Pulau Sangalaki. Cerita dari bapak penunggu pulau, di pulau ini merupakan tempat bertelurnya penyu - penyu yang hilir mudik di Kepulauan Derawan. Dengan senang hati, Leta langsung bermain - main dengan anak penyu (tukik) yang menetas semalam.
Sehabis bermain dengan tukik, leta di tanggap sama para tante. Entah cerita apa yang di beberkan disana.....
Kepulauan Derawan memang luar biasa.... warna lautnya, langitnya, kehidupan bawah lautnya, bahkan besi gantungan terlihat luar biasa disini.
Pengalaman yang tidak terlupakan, semoga kami bisa kembali lagi kesini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar